Pages

Create Funny Logo :: Cara Mudah Membuat Logo Seperti Brand Terkenal

Dulu kami pernah Share sebuah software yang khusus digunakan untuk membuat logo yaitu AAALogo. Nah, kali ini kami masih tetap membahas tentang proses pembuatan logo namun pastinya tidak sama dengan software AAALogo.

Kali ini, kami akan Share cara mudah membuat logo seperti Brand/Merek yang sudah sangat terkenal dan hebatnya proses pembuatan logo tersebut sangat cepat…hanya dalam hitungan detik saja dan tanpa bantuan software. Lhooo kok bisa?? Ya tentu bisa dong, kan kita menggunakan jasa situs online ^_^

Dengan bantuan situs pembuat logo online ini, anda dapat dengan mudah membuat logo seperti Facebbok, Twitter, Google dan konco-konconya. Create Funny Logo (http://www.createfunnylogo.com), sebuah situs khusus untuk membuat logo mirip logo-logo terkenal yang sudah ada. Cara ini adalah sesuatu yang menarik yang bisa Anda kreasikan dengan gaya bahasa sendiri untuk nama, logo website, dan lain sebagainya.

Tidak hanya Facebok atau sederetan brand ternama lainnya yang dapat Anda jadikan acuan sebagai bentuk logo Anda, tetapi banyak merek logo terkenal lainnya yang dapat dipilih sesuai dengan keinginan.

Proses pembuatannya juga sangat mudah. Cukup mengunjungi http://www.createfunnylogo.com, kemudian ketikkan nama yang inign Anda buat logo, dan pilih salah satu dari daftar logo yang ingin Anda tiru.


Maka akan secara otomatis logo buatan anda akan muncul menjadi Mesin pencari Google, jika anda ingin menggunakan mesin pencari baru ini…langsung saja ketik kata kunci pada kotak yang disediakan.


Namun jika anda ingin menyimpan logonya maka silakan klik kanan di atas tulisan logo tersebut dan Save Image.



Semoga Bermanfaat,


Tetap Semangat!!

0 komentar:

Posting Komentar