Pages

Produk Yang Dijual Dalam Bisnis Online



Sebenarnya ada banyak sekali produk yang bisa anda tawarkan dan anda jual dalam bisnis online, tetapi satu-satunya paroduk yang paling praktis dan menguntungkan adalah menjual Produk Informasi. Yahh....selain proses pembuatannya yang praktis, menjual produk informasi juga sangat menguntungkan bagi anda karena tidak perlu mengirimkan produk tersebut ke rumah pembeli produk anda, tetapi mereka cukup mendownload dan beress.

Lalu dalam bentuk apakah produk informasi nanti yang akan dijual?? ehhmmmm...pertanyaan yang bagus. Produk informasi nanti yang akan dijual kebanyakan adalah berbentuk sebuah Ebook (berupa file PDF) dan berbentuk Video Tutorial (berupa file-file video). dan perlu anda ketahui bahwa produk berupa Ebook dan Video Tutorial inilah yang dijual di situs resmi Tutorial Bisnis dan menjadi produk yang best seller alias laris manis.... ^_^


Membuat Ebook

Saat ini bisnis online sedang berkembang dengan sangat pesat, termasuk di dalamnya adalah bisnis menjual ebook. Menjual ebook merupakan salah satu jenis bisnis online yang sangat menjanjikan di dunia maya.

Format file yang umum digunakan pada ebook adalah format pdf (walaupun ada juga yang menggunakan format exe). Nah, untuk membuat ebook dalam format pdf anda memerlukan software khusus.

PDF Creator merupakan aplikasi gratis (open source) yang memungkinkan Anda untuk membuat file ebook dengan format PDF. Program ini sangat mudah untuk digunakan, Anda hanya perlu untuk mencetak dokumen dengan menggunakan virtual printer yang dibuat oleh PDF Creator, adapun cara untuk membuat Ebook dengan menggunakan aplikasi PDF Creator silahkan anda lihat Disini

Membuat Video Tutorial

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa selain ebook, produk lain yang bisa dijual dalam bisnis online adalah berupa video tutorial.

Untukmembuat sebuah video tutorial anda bisa memanfaatkan aplikasi mulai dari gratisan hingga yang berbayar. Tentunya perbandingan dari yang gratisan dan yang berbayar juga sangat banyak sekali. Untuk membuat video tutorial dengan memanfaatkan aplikasi yang gratisan silahkan baca artikelnya disini dan jika anda ingin membuatvideo tutorial dengan memanfaatkan aplikasi yang berbayar silahkan gunakan software yang bernama Camtasia Studio.

Camtasia Studio memang termasuk aplikasi yang berbayar, namun anda masih bisa mencoba versi Trial (Percobaan) selama 30 hari.....lumayan kan...!! untuk mendownload aplikasi Camtasia Studio silahkan klik Disini


0 komentar:

Posting Komentar